Senin, 26 Januari 2015

engkau boleh acuhkan aku



Engkau Boleh Acuhkan Aku


Sikap mu begitu sulit untuk ku mengerti
Cara mu menyentuh hati ku pun sulit untuk ku terima
Tapi hati ku ini sudah terlanjur mencintai
Dan hanya kesabaran yang kini ku miliki
            Hingga kapan aku menanti
            Asa yang tertutup oleh ego dan keangkuhan diri
            Menerima semua yang kau beri
            Meski itu tak mudah untuk ku jalani
Cintaku sudah tersimpan rapi
Dalam hati bertelekan ketulusan yang suci
Namun mungkin belum mampu membuat mu mengerti
Bahwa cintaku benar-benar membutuhkan mu
            Hasrat yang terpendam selama ini
            Mimpi demi mimpi yang menghantui
            Seakan diri ini tak berarti
            Hingga sikap mu acuh dengan cintaku
Mungkinkah tangis air mata ini
Akan terganti dengan kebahgiaan nanti
Akankah semua keinginan hati akan terpenuhi
Tapi cintaku akan tetap disini menunggu mukjizat itu datang
            Engkau boleh acuhkan aku
            Tapi aku tak sanggup tuk melangkah pergi
            Cemooh mereka memang membuat peri
            Tapi lebih perih bila aku pergi dengan membawa sejuta penyesalan diri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar